Arsoyo – Deteksi News
Manggar, (deteksi.id) – Tim Voli Putri Desa Buding Kecamatan Kelapa Kampit jadi juwara dalam Kejuaraan Bola Voli Antar Desa se-Kabupaten Belitung Timur tahun 2021 di Komplek Olahraga Stadion Beltim, Sabtu (06/02/2021).
Tim Voli Putri Desa Buding, akhirnya menyabet juara dalam Turnamen Bola Voli Antar Desa Tahun Ini.
Dalam kesempatan Ini, Kepala Desa Buding Mardini mengatakan, Liga Desa Tahun ini Desa Buding mendapat dua gelar juara. Selain menjadi Juara I untuk bola voli Putri, Desa Buding juga meraih Juara I tenis meja.
“Alhamdulillah di Tahun 2021, Kami juga menang dua nomor, satunya tenis meja tunggal Putra. Dua nomor itulah dapat mengharumkan nama Desa Buding,” kata Mardini.
Mardini mengatakan Desa Buding termasuk desa yang sangat antusias menyambut Liga Desa. Mengingat, dari seluruh nomor pertandingan cabang olahraga yang digelar Dinas Kepemudaan dan Olahraga Desa Buding selalu berpartisipasi.
“Semuanya kita ikuti, dak ada yang tidak. Alhamdulillah anggaran ada, sumbangan pihak ke tiga ada, swadaya juga ada. Mudah-mudahan tahun depan lebih banyak dari sekarang ini trophy juaranya,” ungkap Mardini. (*)
Panglima TNI dan Kapolri Bakar Semangat Satgas Nemangkawi
Kapolri Minta Babinsa dan Bhabinkamtibmas Terus Jaga Kondusifitas Papua
Kominfo Beserta Insan Pers Belitung Memperingati HPN Yang ke – 75 Tahun
Vaksin Sinovac Tahap II Kembali Tiba di Beltim, Polres Beltim dan Instansi Terkait Kawal Ketat
Aan dan Khairil Sah Pimpin Beltim, 175 Personil Polres Beltim Siaga Amankan Jalannya Pelantikan
2018 Powered By Deteksi.id Design By ECom Studio